Sunday 4 January 2015

Penerbangan Etihad Airways di Abu Dhabi Terganggu Kabut

Pusat Tiket, Tour, Umrah dan Haji Khusus

Sumber Berita : indo-aviation.com

Maskapai penerbangan Etihad Airways mengumumkan bahwa penerbangannya dari dan menuju Abu Dhabi mengalami gangguan pada Sabtu (3/1/2015) pagi, menyusul penutupan Abu Dhabi International Airport akibat adanya kabut pekat.

Dalam pernyataannya, Etihad Airways mengatakan, bandara ditutup pada pukul 02.30 pagi waktu setempat, sehingga maskapai penerbangan ini terpaksa mengalihkan pendaratan tujuh pesawat yang akan menuju Abu Dhabi ke tiga bandara lain di Uni Emirate Arab, di antaranya Dubai World Central, Al Ain, dan Al Bateen. Penerbangan lain yang akan masuk ke Abu Dhabi ditunda dan jadwal keberangkatan dari Abu Dhabi terkena imbas juga.

Runway Abu Dhabi International Airport kemudian baru dibuka untuk operasional penerbangan pada pukul 03.40 waktu setempat. Penerbangan yang sebelumnya dialihkan juga diterbangkan kembali ke Abu Dhabi. Penerbangan yang akan berangkat dari Abu Dhabi juga diterbangkan dengan sejumlah penundaan. “Penerbangan dijadwalkan ulang untuk mengangkut penumpang ke destinasi akhir mereka sesegera mungkin, dan staf tambahan telah dikirim ke Abu Dhabi International Airport untuk menangani penumpang yang tertunda,” kata Etihad Airways.

No comments:

Post a Comment

Tidak diperkenankan memberikan komentar yang bersifat mendeskriditkan pihak lain, berbau SARA dan atau hal-hal yang bisa merugikan orang lain

Tangisan Rasulullah untuk Pria Ini Mampu Guncangkan Arsy

Pusat Tiket, Tour, Umrah dan Haji Khusus Rasulullah SAW merupakan sosok manusia paling sempurna keimanannya kepada Allah SWT. Sama seperti...